Jumat, 8 September 2023 bertempat di ruang rapat Biro Kesejahteraan Rakyat Setda Provinsi NTB Gandeng Sobat NTB Gelar Koordinasi Terkait terkait dengan finalisasi form bagi UKSM se Provinsi maupun form panduan yang rencananya akan digunakan sebagai kegiatan monitoring.
Tim Sobat NTB sekaligus mitra kerja dari UNICEF Indonesia, Cino menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan ini untuk memetakkan UKSM dan Biro Kesra selalu Pembina UKSM dari 10 Kabupaten/Kota.
Harapannya nanti form ini bisa digunakan sebagai media untuk memetakan Klasifikasi dari UKSM di masing-masing Kabupaten/Kota yang mana klasifikasi atau stratifikasi nya ada 4 kategori yang digunakan. Merujuk kepada form penilaian sertifikasi UKSM yaitu dari minimal standar optimal dan paripurna. Jikalau semua komponen uks semua uks nya dilaksanakan di sekolah.
Sementara itu, dari Tim Biro Kesra, Agus Alwi menyampaikan kegiatan ini sebagai edukasi kepada rekan rekan di Anggota sekretariat BPUKSM Provinsi Nusa Tenggara barat mendiskusikan tentang Google form yang akan dijadikan media untuk mendapatkan informasi maupun data dari masing masing sekolah atau madrasah tentang strata uks nya dari masing-masing kabupaten/kota.
Agus Alwi merasa sangat terbantukan dengan adanya google form ini, jika membayangkan penggunaan paper based menyebarkan form dengan kertas seperti zaman dahulu, maka Alangkah panjang waktunya alangkah besar biayanya.
Nah dengan adanya Google form ini maka cukup dengan mengirimnya melalui surat atau link melalui aplikasi whatsapp atau email yang dikirim ke masing masing Kabupaten dari provinsi, nanti Kabupaten dari provinsi ke Kabupaten. Kabupaten Nanti tim pembina uksm Kabupaten akan menyebarkan ke sekolah sekolah.
Terakhir, Agus Alwi menyampaikan harapannya semoga Tim Sobat NTB dan UNICEF Indonesia selaku mitra Biro Kesra agar lebih bersemangat lagi mendampingi mendampingi Tim UKSM Provinsi, karena selama ini yang mensupport dan pembinaan monitoring hingga rapat rapat koordinasi.